Selasa, 31 Oktober 2017
Selasa, 31 Oktober 2017
- Oleh
Unknown
- Kategori
publikasi
Pelaihari, Untuk
meningkatkan kegiatan usaha tani khususnya bidang peternakan kambing dan itik
petelur, Kelompok Tani Setia Kawan desa Tatah Jaruju kecamatan Tatah Makmur
kabupaten Banjar Kalimantan Selatan berjumlah 19 orang dengan didampingi
petugas penyuluh peternakan kecamatan Tatah Makmur mengadakan kunjungan lapang
ke BPTU-HPT Pelaihari. Kunjungan diterima langsung oleh Kepala Balai drh. Gigih
Tri Pambudi,MM bersama dengan kasi IJP Kiki Kristianto, S.Pt, dilanjutkan dengan
kegiatan perkenalan, penyampaian profil balai dan dialog tentang manajemen
pemeliharaan kambing dan itik petelur.
Kunjungan dilanjutkan
melihat langsung ke farm pemeliharaan kambing dan pemeliharaan itik fase starter
dan grower didampingi petugas fungsioanal medik drh Hapy W. dan fungsional pengawas
bibit ternak Siti H S.Pt, M.Si .
Terima kasih untuk
kunjungannya ke BPTU-HPT Pelaihari, semoga dilancarkan dalam perjalanan pulang,
dan informasi yang diperoleh dapat dikembangkan lebih lanjut untuk kemajuan usaha
peternakan.
Salam
-imunggulabrianto-
![]() |
![]() |

~ Publikasi Populer ~
-
Semakin meningkatnya keperluan akan protein hewani, menuntut dihasilkannya ternak bibit yang dapat menghasilkan produksi optimal. Dalam ...
-
Biosekuriti adalah suatu konsep yang merupakan bagian integral dari suksesnya sistem produksi peternakan unggas, khususnya petelur untuk ...
-
Sebuah catatan kecil dari Pertemuan Stakeholder Pembibitan Itik Nusantara Mitra BPTU KDI Pelaihari 2013 Minahasa Sulawesi Utara dan mengi...
